Pemerintah Kota (Pemko) Padang memastikan stok kebutuhan pokok dan pangan untuk masyarakat Kota Padang aman hingga akhir tahun.
Hal itu dikatakan Sekda Kota Padang Andree H Algamar saat rapat pembahasan ketersediaan bahan pokok dan pangan di Rumah Dinas Wali Kota Padang, Selasa (1/11/2022).
Andree merinci, stok beras hingga akhir tahun sebanyak 4200 ton. Minyak goreng 5100 liter, dan gula sekitar 280.000 ribu kilogram.
“Insya Allah kebutuhan pokok dan pangan di Padang aman sampai akhir tahun. Semoga tidak terjadi kenaikan harga ini,” ujar Andree dikutip dari rilis Diskominfo Kota Padang, Rabu (2/11/2022).
Baca Juga:
Penuhi Hak Kelompok Rentan, Pengadilan Negeri Padang Luncurkan Program Ini
Sementara Kepala Bulog Wilayah Sumbar Tommy Despalingga membenarkan stok beras saat ini mencapai 4200 ton.
Pihaknya, lanjut Tommy, telah mengajukan penambahan stok beras sebanyak 500 ton. Beras itu akan datang dari Lampung.
“Rata-rata penyaluran ke Sumbar lebih kurang 1000-1500 ton per bulan. Jadi dengan stok yang ada saat ini aman sampai akhir tahun,” kata Tommy. (*/ik)