Bank Nagari Hadirkan Promo Nagari Berkah Idul Adha 2024, Ini Syaratnya

Bank Nagari Hadirkan  Promo Nagari Berkah Idul Adha 2024, Ini Syaratnya

Bank Nagari (Foto: Dok Istimewa)

Sumbardaily.com, Padang - Bank Nagari kembali menghadirkan promo Nagari Berkah Idul Adha 2024. Dalam promo ini, ASN, PNS, PPPK dan Pensiunan yang mengajukan pinjaman akan mendapatkan cash back.

Pjs Direktur Utama Bank Nagari Gusti Candra menyampaikan, promo ini berlangsung 1 Juni sampai 30 Juni 2024 dan bersifat racing atau berakhir sendiri jika kuota habis.

"Kami mengajak seluruh nasabah untuk segera memanfaatkan promo ini dengan mengajukan permohonan pinjaman dan berkonsultasi ke Bank Nagari terdekat," ujarnya, Minggu (2/6/2024).

Bagi nasabah yang ingin mengajukan pinjaman pada ini, persyaratannya sangat mudah.

Promo berlaku untuk ASN, PNS, PPPK & Pensiunan yang melakukan realisasi pinjaman baru di Bank Nagari, atau yang sedang meminjam di Bank Nagari kemudian melakukan pembaharuan atau top-up pinjaman di Bank Nagari, atau yang memindahkan (take-over) pinjamannya dari Bank lain ke Bank Nagari.

Jangka waktu pinjaman yang dipersyaratkan dalam promo ini minimal 24 bulan.
Promo berlaku baik untuk pinjaman dengan Pola Konvensional ataupun Pola Syariah.

Reward yang diperoleh nasabah adalah dalam bentuk uang atau cash back yang ditambahkan ke saldo tabungan yang bersangkutan di Bank Nagari, baik Tabungan Konvensional ataupun Tabungan Syariah.

Besaran nilai reward diperhitungkan dengan formulasi tertentu dari nilai pinjaman dan nasabah bisa memperoleh reward dengan nilai yang menarik. (red)

Baca Juga

Gubernur Sumbar Apresiasi Ollin Nagari: Terobosan Digital Bank Nagari
Gubernur Sumbar Apresiasi Ollin Nagari: Terobosan Digital Bank Nagari
Digitalisasi Perbankan, Bank Nagari Hadirkan Solusi Ollin Nagari
Digitalisasi Perbankan, Bank Nagari Hadirkan Solusi Ollin Nagari
Film Iko Minang, Lestarikan Budaya Minang Era 80-an
Film Iko Minang, Lestarikan Budaya Minang Era 80-an
Ajukan KPR di Bank Nagari Berhadiah Peralatan Rumah Tangga, Berlaku Januari 2025
Ajukan KPR di Bank Nagari Berhadiah Peralatan Rumah Tangga, Berlaku Januari 2025
Promo Spesial Awal 2025, Bank Nagari Beri Cashback Menarik untuk ASN dan Pensiunan
Promo Spesial Awal 2025, Bank Nagari Beri Cashback Menarik untuk ASN dan Pensiunan
Pembangunan Fly Over Sitinjau Lauik Rp2,7 Triliun, Bank Nagari Siap Investasi
Pembangunan Fly Over Sitinjau Lauik Rp2,7 Triliun, Bank Nagari Siap Investasi