Objek wisata alam Goa Kelelawar Padayo yang terletak di Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) berpotensi menjadi new tourism attraction atau daya tarik wisata baru di Kota Padang.
Pemerintah Kota (Pemko) Padang bersama PT Semen Padang pun siap berkolaborasi untuk mewujudkannya.
Wali Kota Padang Hendri Septa menyampaikan apresiasi kepada PT Semen Padang yang menyatakan siap membantu dalam upaya pengembangan objek wisata Goa Kelewar Padayo ke depan.
”Semoga dengan itu Goa Kelelawar Padayo ini menjadi destinasi wisata baru yang menarik di wilayah timur Kota Padang,” kata Hendri saat pertemuan dengan Dirut PT Semen Padang Asri Mukhtar dan jajaran di Padang, Selasa (1/8/2023).
Menurut Hendri, Goa Kelelawar Padayo merupakan salah satu objek wisata yang berada di kaki Bukit Indarung dan masih eksotis dengan ciri khas banyak bergelantungan kelelawar di dalam goa tersebut.
Di dalam perut goa, terdapat ruang yang lumayan luas dengan sejumlah ornamen khas goa yakni stalagmit dan stalaktit yang mencuat dan tersebar di beberapa sudut goa dengan beraneka macam bentuk yang indah.
Hal itu membuat keindahan Goa Kalelawar Padayo layak dijadikan sebagai tempat favorit untuk menghabiskan libur akhir pekan sembari berswafoto.
”Potensi ini yang tengah kita garap supaya semakin menambah daya tarik pengunjung ke objek wisata yang berada di ketinggian sekitar 100 Mdpl tersebut,” ungkap Hendri.
Hendri berharap semua pihak dan masyarakat setempat juga ikut mendukung pengembangan objek wisata Goa Kelelawar Padayo ini.
Sebab, sebagai sebuah new tourism attraction di Kota Padang, Goa Kelelawar Padayo juga bisa dijadikan tempat berbagai kegiatan out bound dan lainnya.
Untuk itu, lanjut Hendri, fokus pembenahan Goa Kelelawar Padayo akan dimulai dari membuat jalan pintu masuk dan jembatan menuju ke goa, lampu penerangan, taman dan fasilitas penting lainnya.
Begitu pula terkait kenyamanan dan keamanan pengunjung.
”Semoga hasilnya nanti dapat dinikmati dan berimbas kepada peningkatan ekonomi masyarakat sekitar,” tambah Hendri.
“Semuanya sudah kita perhitungkan, semoga dapat diwujudkan sesuai harapan, sehingga hasilnya nanti dapat berimbas pada peningkatan ekonomi masyarakat sekitar,” kata Hendri.
Sementara itu, Dirut PT Semen Padang Asri Mukhtar menyebut, pihaknya siap mensupport Pemko Padang untuk menjadikan Goa Kelelawar Padayo sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di Kota Padang.
“Dalam tahun ini kita akan membantu atribut lampu penerangan di goa tersebut dengan menggunakan dana CSR senilai Rp200 juta,” kata Asri.
Tak hanya itu, Asri juga berencana membantu pembangunan taman sekaligus toilet sebagai salah satu kebutuhan standar di sebuah objek wisata.
“Kita juga membuka peluang untuk support selanjutnya berupa tambahan dana atau pengaspalan jalan menuju Goa Kelelawar Padayo tersebut,” sebut Asri. (*/red)