Sumbardaily.com, Padang - Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang berpotensi terjadi di sebagian wilayah Sumatera Barat (Sumbar) dalam dua hari ke depan.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi kondisi cuaca tersebut terjadi pada Rabu sore (30/5/2024) di wilayah Kepulauan Mentawai, Pasaman, Lima Puluh Kota, Payakumbuh dan sekitarnya.
Lalu pada Kamis dini hari (31/5/2024) terjadi di wilayah Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Agam, Padang Pariaman, Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Sawahlunto, Solok Selatan, Sijunjung, dan Dharmasraya.
Kondisi cuaca yang sama diprediksi terjadi pada Kamis (31/5/2024) siang hingga sore di wilayah Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Agam, Bukittinggi, Tanah Datar, Padang Panjang.
Selain itu, Padang, Pasaman, Lima Puluh Kota, Sawahlunto, Kab. Solok, Solok, Solok Selatan, Sijunjung, Dharmasraya dan sekitarnya.
Sementara pada Jumat (1/6/2024) sore hari diprediksi terjadi di wilayah Lima Puluh Kota, Payakumbuh, Dharmasraya dan sekitarnya. (ik/red)