Jalan Putus di Lembah Anai, Ekonomi Masyarakat Padang Panjang Turun Drastis

Sumbardaily.com, Padang Panjang - Jalan putus di Lembah Anai akibat banjir bandang lahar dingin Gunung Marapi berdampak pada perekonomian masyarakat Kota Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar).

Menurut Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Padang Panjang Winarno, banyak usaha kuliner di Padang Panjang saat ini tutup sehingga ekonomi masyarakat menurun drastis.

"Bencana ini berdampak besar bagi Padang Panjang. Karena jalan penghubung dari Kota Padang ke Padang Panjang putus total, ekonomi masyarakat menurun drastis. Banyak kuliner Padang Panjang saat ini tutup," ungkapnya.

Saat ini, katanya, Pemerintah Kota (Pemko) Padang Panjang telah melakukan berbagai upaya, seperti membangun jembatan sementara.

"Jadi untuk pembangunan fly over yang diusulkan Pemprov Sumbar kami minta disegerakan mengingat Padang Panjang saat ini sudah seperti kota mati," sebut Winarno. (red)

Baca Juga

Proyek KPBU Flyover Panorama I Ditandatangani, Hutama Karya Komit Tingkatkan Keselamatan Jalan Sitinjau Lauik
Proyek KPBU Flyover Panorama I Ditandatangani, Hutama Karya Komit Tingkatkan Keselamatan Jalan Sitinjau Lauik
Dibuka Fungsional Selama Lebaran, Ini Skema Pengoperasian Tol Padang-Sicincin
Dibuka Fungsional Selama Lebaran, Ini Skema Pengoperasian Tol Padang-Sicincin
Fenomena Pasar Malam Ramadan di Padang Panjang: Persiapan Dini Jelang Idul Fitri
Fenomena Pasar Malam Ramadan di Padang Panjang: Persiapan Dini Jelang Idul Fitri
Harga Cabai di Padang Panjang Turun Drastis hingga Rp12.500 per Kilogram
Harga Cabai di Padang Panjang Turun Drastis hingga Rp12.500 per Kilogram
3 Ruas Tol Trans Sumatera Fungsional saat Mudik Lebaran, Termasuk Padang-Sicincin
3 Ruas Tol Trans Sumatera Fungsional saat Mudik Lebaran, Termasuk Padang-Sicincin
Serikat Pekerja Pertamina: Korupsi Pengkhianatan Terhadap Integritas Pekerja
Serikat Pekerja Pertamina: Korupsi Pengkhianatan Terhadap Integritas Pekerja