Sumbardaily.com, Jakarta - Langkah penguatan Timnas Indonesia mendapat angin segar setelah Rapat Paripurna DPR RI yang dipimpin Wakil Ketua DPR, Adies Kadir, secara resmi menyetujui permohonan naturalisasi tiga pemain sepak bola berbakat dari Eropa. Ketiga pemain tersebut adalah Ole Lennard ter Haar Romenij, Dion Wilhelmus Eddy Markx, dan Tim Henri Victor Geypens.
Dalam sidang yang digelar di Gedung DPR RI pada Selasa (4/2/2025), Adies Kadir mengajukan pertanyaan kepada peserta rapat mengenai persetujuan pemberian kewarganegaraan Indonesia kepada ketiga pemain tersebut.
Usulan ini langsung mendapat persetujuan bulat dari seluruh peserta rapat paripurna.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut positif keputusan ini dan mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para anggota dewan.
"Alhamdulillah, saya berterima kasih dan apresiasi atas keputusan cepat anggota dewan yang terhormat di Komisi X dan XII yang memungkinkan proses naturalisasi Ole dan dua pemain muda untuk U-20 kita berjalan dengan segera," ungkapnya di Jakarta.
Ketiga pemain yang akan dinaturalisasi memiliki latar belakang yang menjanjikan. Ole Lennard ter Haar Romenij, kelahiran Nijmegen 20 Juni 2000, saat ini bermain untuk Oxford United FC.
Sementara Dion Wilhelmus Eddy Markx yang lahir di Arnhem pada 29 Juni 2005 membela NEC Nijmegen U-21, dan Tim Henri Victor Geypens yang lahir di Oldenzaal pada 21 Juni 2005 tercatat sebagai pemain FC Emmen.
Proses naturalisasi ini telah melalui tahapan yang panjang. Sehari sebelum rapat paripurna, Komisi X dan XIII DPR RI telah lebih dulu menyetujui permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan kepada ketiga pesepakbola tersebut dalam Rapat Kerja dengan Kemenpora RI dan PSSI pada Senin (3/2/2025).
Erick Thohir menekankan bahwa penambahan pemain ini sangat krusial, terutama mengingat jadwal pertandingan penting yang akan dihadapi Timnas Indonesia. "Terlebih para pemain tersebut sangat dibutuhkan untuk menambah amunisi Timnas yang akan menjalani laga-laga krusial," tambahnya.
Khusus untuk Ole, kehadirannya dinantikan oleh pelatih baru Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, untuk menghadapi pertandingan melawan Australia dalam lanjutan penyisihan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar pada 20 Maret mendatang. Pemain sayap kanan ini diharapkan dapat menambah variasi serangan tim nasional.
Erick Thohir juga memuji kemampuan Ole yang dinilai sangat mumpuni. "Meski belum mencetak gol, tapi menurut pelatih Oxford, Gary Rowett, penampilannya di dua laga tersebut dinilai baik, walaupun baru bergabung dalam tim. Saya harap, ia bisa menjadi andalan baru Timnas untuk cetak gol ke gawang lawan," jelasnya.
Setelah mendapat persetujuan DPR RI, proses selanjutnya adalah penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.
Setelah itu, Kementerian Hukum akan melantik mereka sebagai Warga Negara Indonesia (WNI), yang kemudian akan diikuti dengan proses perpindahan federasi.
Menurut rencana yang telah disusun, pengambilan sumpah WNI untuk ketiga pemain tersebut akan dilaksanakan di luar negeri pada Sabtu (8/2/2025).
Langkah ini merupakan bagian dari upaya PSSI untuk memperkuat tim nasional dalam menghadapi kompetisi-kompetisi internasional yang semakin kompetitif.
Keputusan DPR RI ini membuka jalan bagi penguatan skuad Timnas Indonesia dengan talenta-talenta baru yang diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam pencapaian target-target tim nasional, khususnya dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026. (red)